MALANG KOTA – Tugas Pemkot Malang menata kawasan jalur satu arah Kajoetangan Heritage belum tuntas.
Setelah melaksanakan uji coba satu arah, ada penataan parkir yang perlu diperhatikan.
Sebab dari pantauan wartawan koran ini kemarin (22/2), parkir di beberapa jalur yang terimbas skema satu arah masih sembarangan.
Seperti di Jalan Majaphit (Splendid) dan Jalan Arjuno. Di dekat Splendid, tercatat ada sembilan mobil yang diparkir di bahu jalan.
Sementara di Jalan Arjuno, dari pantauan pukul 15.30 WIB, jumlah kendaraan yang diparkir di tepi jalan jauh lebih banyak. Bahkan, sempat mengganggu arus lalu lintas di wilayah itu.
Kendaraan yang hendak melintas dari dua arah sedikit tersendat karena harus bergantian. Itu disebabkan badan jalan yang menyempit karena banyak mobil yang diparkir di bahu jalan.
Baca Juga : Jalan Satu Arah Dijajal Sehari, Ini Kata Warga.
Beberapa kawasan lain yang masih ditemukan kendaraan terparkir seperti di Jalan Semeru dan Tugu Adipura. Serta di sepanjang Jalan A.R. Hakim.
Menanggapi hal itu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang Widjaja Saleh Putra memastikan bila pihaknya juga sudah membahas penataan parkir.
Namun, pria yang akrab disapa Jaya itu menyebut bila prioritas saat ini masih menjalankan skema uji coba satu arah.
Dari sana, pihaknya bakal mengetahui kawasan mana yang butuh penataan parkir.
”Selain satu arah, kami juga akan evaluasi itu (penataan parkir).Ada beberapa kawasan yang akan ditata,” kata dia.
Jaya menerangkan, sejauh ini ada 8 kawasan yang akan dilakukan penataan parkir. (Bersambung ke halaman selanjutnya)
Lihat postingan ini di Instagram